Kodim Pekalongan Kirim Bantuan Untuk Korban Bencana Alam Cianjur


Kota Pekalongan – Sebagai bentuk kepedulian serta misi kemanusian terhadap korban bencana alam, Kodim 0710/Pekalongan telah memberangkatkan bantuan sebanyak 1 truk berupa pakaian layak pakai, makanan dan sejumlah uang ke Kabupaten Cianjur Jawa Barat. Selasa (29/11/22)

Komandan Kodim 0710/pekalongan Letkol Inf Rizky Aditya, S.Sos., M.Han pada kesempatan tersebut menjelaskan, bantuan yang diberikan ini adalah  bentuk kepedulian TNI kepada korban bencana alam yang saat ini sedang terjadi di Kabupaten Cianjur akibat di landa gempa bumi yang berkekuatan magnitudo (M) 5,6 pada Senin (21/11) lalu.  

“ Kegiatan ini adalah wujud kepedulian kami TNI bekerja sama dengan yayasan Rabitoh Alawiyah Pekalongan dengan memberikan bantuan kepada saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah di Kabupaten Cianjur Jawa Barat”,terang Dandim


Adanya bantuan yang diberikan tersebut dirinya berharap akan bisa membantu meringankan beban masyarakat yang tertimpa musibah dan mendoakan, agar para korban bencana alam yang sedang terjadi di beri ketabahan dan kekuatan sehingga bisa bangkit dan membangun lagi kehidupan yang lebih baik.

“ Semoga apa yang kita berikan ini bisa bermanfaat dan bisa meringankan beban masyarakat yang sedang tertimpa bencana”,pungkasnya.(rus)   

Belum ada Komentar untuk "Kodim Pekalongan Kirim Bantuan Untuk Korban Bencana Alam Cianjur"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel